MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MEMAHAMI TEKS DAN WACANA SISWA SMP NEGERI 11 BINTAN

Sudaromi Sudaromi

Abstract

Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini dilaksanakan di kelas VII-A SMP Negeri 11 Bintan pada Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2017/2018 karena dari hasil observasi awal yang dilakukan ditemukan bahwa hasil belajar siswa untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia pada materi memahami teks dan wacana tergolong masih berada di bawah nilai rata-rata kelas yang ditentukan dan di bawah ketuntasan belajar secara klasikal yang dipersyaratkan. Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk mengetahui apakah model pembelajaran discovery learning yang digunakan dalam proses pembelajaran dapat meningkatkan hasil belajar siswa setelah dilakukan tindakan pada setiap siklus yang direncanakan. Metode pengumpulan data yang digunakan untuk mengetahui seberapa besar hasil yang dicapai menggunakan tes hasil belajar. Metode analisis datanya adalah deskriptif. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah model pembelajaran yang diterapkan dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Ini terbukti dari hasil yang diperoleh pada awalnya nilai siswa hanya rata-rata baru mencapai 71,56 dengan ketuntasan belajar secara klasikal mencapai 28,13%, pada siklus I setelah dilakukan tindakan perbaikan dengan menggunakan model pembelajaran discovery learning meningkat menjadi 78,50 dengan ketuntasan belajar mencapai 68,75% dan pada Siklus II setelah dilakukan penyempurnaan tindakan meningkat menjadi 82,44 dengan persentase ketuntasan belajar mencapai 90,63%. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah model pembelajaran discovery learning sangat efektif digunakan dalam proses pembelajaran sebagai alternatif untuk meningkatkan hasil belajar siswa.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.