PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN RESIPROKAL SEBAGAI UPAYA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENJASORKES SD NEGERI 3 JUNGUTBATU

I Ketut Bentawa

Abstract

Tujuan dilakukan penelitian tindakan kelas ini adalah meningkatkan hasil belajar Penjasorkes setelah penerapan model pembelajaran resiprokal. Subyek penelitian adalah siswa kelas 2 Sekolah Dasar 3 Jungutbatu pada semester II tahun ajaran 2016/2017 sebanyak 25 orang. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus melalui tahapan-tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi/pengamatan dan refleksi.Tes hasil belajar merupakan alat yang digunakan dalam mengumpulkan data selanjutnya hasil penelitian dianalisis menggunakan analisis deskriptif. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan kemampuan peserta didik mengikuti proses pembelajaran dari rata-rata awal 56,40 meningkat menjadi 66,36 pada siklus I dan meningkat menjadi 73,72 pada siklus II dengan ketuntasan belajar awal 8% pada siklus I meningkat menjadi 56% dan pada siklus II meningkat menjadi 96%. Simpulan yang dapat diambil dari hasil tersebut adalah penerapan Model Pembelajaran Resiplokal dalam kelompok belajar sebagai upaya meningkatkan kemampuan teknik dasar olahraga dan permainan pada mata pelajaran Penjasorkes Anak Kelas 2 semester II Sekolah Dasar Negeri 3 Jungutbatu tahun ajaran 2016/2017 dalam pelaksanaan proses pembelajaran mampu meningkatkan hasil belajar siswa

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.