MODEL PEMBELAJARAN GENERATIF UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR ADMINISTRASI TRANSAKSI SISWA KELAS XIA BISNIS DAN PEMASARAN SMK NEGERI 1 SINGARAJA PADA SEMESTER GENAP TAHUN PELAJARAN 2021/2022

kadek budihartawan

Abstract

Kemampuan siswa kelas XIA Bisnis dan Pemasaaran pada mata pelajaran Administrasi Transaksi tergolong masih rendah. Sebagian besar siswa belum mampu mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang ditetapkan. Oleh karena itu, diperlukan strategi pembelajaran yang tepat. Penelitian tindakan kelas ini dilakukan dalam dua tahap, yakni siklus I dan siklus II. Pengumpulan data menggunakan tes hasil belajar. Teknik analisis data berupa analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Generatif dalam mata pelajaran Administrasi Transaksi telah membuat hasil belajar siswa menjadi meningkat. Hal ini ditunjukkan dengan melihat adanya peningkatan hasil belajar dari data awal nilai rata-rata sebesar 64,56, pada siklus I rata-rata meningkat menjadi 69,41 atau mengalami peningkatan sebesar 4,85 poin. Pada siklus II hasil belajar siswa juga mengalami peningkatan menjadi 85,59 atau mengalami peningkatan sebesar 16,18 poin dari siklus I. Ketuntasan belajar siswa juga mengalami peningkatan dari 58,82% pada data awal menjadi 70,59% pada siklus I dan pada siklus II ketuntasan juga mengalami peningkatan menjadi 94,12%.

Full Text:

PDF

References

Arikunto, Suharsimi, Suhardjono, dan Supardi. 2016. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: PT Bumi Aksara

Arikunto, Suharsimi, Suhardjono, Supardi. 2014. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Huda, Miftahul. 2014. Model-Model Pembelajaran: Isu-Isu Metodis dan

Paradigmatis. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Shoimin, Aris. 2014. 68 Model Pembelajaran Inovatif dalam Kurikulum 2013. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Wena, Made. 2014. Strategi Pembelajaran Inovatif dan Kontemporer. Jakarta: PT Bumi Aksara

Refbacks

  • There are currently no refbacks.