PERANAN TEKNOLOGI INFORMASI DALAM MENINGKATKAN EFEKTIVITAS PELAYANAN TATA USAHA PADA SMK NEGERI 1 SUKASADA
Abstract
Penelitian ini dilaksanakan di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Sukasada, dilatarbelakangi oleh adanya perkembangan Teknologi Informasi yang sangat pesat di era globalisai yang bisa memudahkan dalam segala bentuk layanan, khususnya dalam pelayanan Tata Usaha SMK Negeri 1 Sukasada. Digitalisasi bisa mempermudah tenaga kependidikan dalam melaksanakan tugasnya secara efektif dan efesien, baik dalam pelayananan terhadap guru, siswa, orang tua siswa maupun dengan dinas terkait. Namun ada beberapa guru yang belum fasih dalam pemanfaatan layanan aplikasi (aplikasi Siharka), siswa juga ada yang masih mengalami kesulitan dalam pemanfaatan layanan aplikasi (PPDB Online dan Melajah id) karena keterbatasan sarana yang mereka miliki dan jauh dari jangkauan internet. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Peranan Teknologi Informasi Dalam Meningkatkan Pelayanan Tata Usaha terutama terhadap guru dan siswa di SMK Negeri 1 Sukasada. Untuk mengkaji masalah penelitian ini jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Kualitatif, dengan menggunakan teknik wawancara, observasi, dokumentasi, menjelaskan dengan mendiskripsikan hasil pengolahan data tersebut sehingga mudah dipahami dan memanfaatkan analisis data model interaktif. Penelitian ini menyimpulkan bahwa Peranan Teknologi Informasi Dalam Meningkatkan Pelayanan Tata Usaha Pada SMK Negeri Sukasada sangat penting dalam meningkatkan pelayanan yang lebih baik dan lebih berkualitas, Efektivitas pelayanan Tata Usaha terhadap guru di SMK Negeri 1 Sukasada melalui berbagai layanan aplikasi yang digunakan sesuai uraian tugas dari setiap staf Tata Usaha, pemanfaatan Teknologi Informasi dalam meningkatkan pelayanan terhadap siswa, namun masih perlu ditingkatkan lagi khususnya bagi guru yang memasuki masa pensiun dengan memberikan pelatihan secara berkala dan pendampingan oleh operator bagi siswa yang tidak bisa memanfaatkan layanan aplikasi yang ada. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disampaikan saran agar Lembaga sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Sukasada selalu meningkatkan kualitas pelayanan kepada guru, siswa, orang tua siswa dan dinas terkait dengan meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia dengan pelatihan (workshop) agar mampu bersaing di era globalisasi, sarana dan prasarana yang memadai perlu dilengkapi sebagai penunjang pelayanan berbasis Teknologi Informasi, sehingga efektivitas pelayanan Tata Usaha pada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Sukasada terwujud dengan pemanfaatan layanan aplikasi yang berbasis Teknologi Informasi
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.